
Jakarta –
Grup Indomobil sebagai distributor Citroën di Indonesia resmi menghadirkan mobil terjangkau ke Indonesia, yaitu Citroën C3. Tapi kenapa bukan MPV, mobil favorit orang-orang di sini?
Mobil kompak ala SUV ini ditawarkan dengan harga mulai Rp 225 jutaan. Akankah Citroen membawa pulang mobil murah ke Indonesia? Apalagi di segmen Low MPV seperti Avanza, Ertiga, Xpander Cs?
“Di sini belum ada produk MPV (Citroen) yang cocok. Mungkin (MPV yang cocok) adalah MPV 7-seater biasa,” kata Stefan Hutahayan, Head of Business Development Indomobil Group saat ditemui di BSD, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (25/1/2023).
IKLAN
GULIR UNTUK LANJUTKAN KONTEN
Jika melihat produk secara global, Citroen memang belum memiliki lini produk seperti Low MPV di Indonesia. Saat ini produk C3 yang dipasarkan masih didatangkan secara utuh dari India.
Baru-baru ini, Citroen Berlingo tertangkap kamera sedang melakukan uji jalan di India. Jika uji coba berhasil dan mobil ini resmi diedarkan, maka Berlingo akan menjadi penantang Suzuki Ertiga dan Toyota Innova Crysta di sana.
Citroen Berlingo Foto: Citroen
Dikutip dari Indianautosblog, Citroen Berlingo tertangkap basah sedang diuji jalan raya tanpa layar kamuflase. Artinya, bentuk sebenarnya dari mobil MPV asal Prancis tersebut sudah jelas. Citroen Berlingo memiliki bahasa desain Citroen yang jelas, dengan lampu depan yang terbelah secara horizontal dan bumper dengan ventilasi udara berbentuk trapesium seperti Citroen C5 Aircross.
Di bagian samping, Citroen Berlingo memiliki pilar A bercat hitam, sedangkan desain jendela belakangnya asimetris. Selain itu, di bagian belakang terdapat lampu rem yang disusun secara vertikal. Secara keseluruhan desainnya terasa mewah khas mobil Eropa.
Di pasar internasional, Citroen Berlingo ditawarkan dengan dua pilihan mesin, yaitu 1.2L turbo-bensin dan 1.5L diesel, yang menghasilkan tenaga puncak masing-masing 110 hp dan 130 hp. Model spek India disebut-sebut akan dibekali opsi mesin bensin 1.5L yang dikawinkan dengan sistem transmisi manual 6 percepatan.
Simak Video “Mobil Listrik Citroen ‘Langka’ Ami Buggy Muncul di RI”
[Gambas:Video 20detik]
(riar/lth)